Posted on: 09/17/20 at 6:30 am
Setelah beberapa waktu lalu single kedua BUZZ ‘Tanah Semburat’ mengudara, kali ini trio alternative rock kelahiran kota Malang ini kembali melancarkan aksinya dengan melepaskan salah satu lagu dari album penuh mereka, ‘Awas!!!’. Melalui live session lagu ini, BUZZ mengekspresikan apa yang sedang menjadi masalah di dalam benak mereka mengenai situasi terkini.
Seiring dengan hari kemerdekaan negara yang semrawut ini, ‘Awas!!!’ menjadi suatu teriakan yang tepat bagi BUZZ untuk menyentak mereka semua terhadap hak memerdekakan diri sendiri.
Berlandaskan pada rasa gelisah dan terancam, lagu ini menyuarakan keresahan mereka atas situasi sekarang yang memaksa kita sebagai makhluk sosial untuk dapat selalu mengikuti, patuh dan tunduk terhadap mayoritas. Hal ini menyebabkan kebebasan langkah kita terpenjara hingga terancam mati.
Baca juga: BUZZ Geram Sampai Kebas Lewat ‘Tanah Semburat’, Single Keduanya
“Kita ini sekarang kayak dipaksa untuk ngikuti trend. Bukan cuma sekarang saja, dari dulu juga sampai mati situasi kayak gini bakal terus ada,” ujar Naufal vokalis merangkap gitaris BUZZ dengan geram. Realitasnya saat ini “berbeda-beda” tidak lagi “satu”. Berbeda berarti menolak untuk tunduk, gagal menjadi bagian dari kelompok, kemudian terasing.
Melalui lagu ini, BUZZ memiliki harapan agar kita semua selalu sadar dan kokoh dalam mempertahankan pilihan diri sendiri, tanpa adanya rasa takut hingga dapat melawan segala kemunafikan di depan mata. “Sekarang cuma bagaimana caranya supaya kita bisa tetap hidup aman dengan jalan sendiri, nggak khawatir tentang apa-apa, nggak ngikut-ngikut yang lain. Jangan sampai kita milih untuk ngikut orang lain, tapi malah itu yang bikin kita mati,” ujar Tio menimpali, bassis BUZZ yang sepakat dengan persoalan di balik ‘Awas!!!’.
Pada live session ini BUZZ berkesempatan melakukan kolaborasi bersama Napkind sebagai dapur visual dari pelepasan lagu ‘Awas!!!’. Untuk itu kalian semua bisa langsung mengunjungi official YouTube Napkind ID sebagai penyebar video live session BUZZ, dan video musik ‘Awas!!!’ sudah bisa didengarka dan ditelisik sejak 5 September 2020.
Tanpa perlu berlama-lama, selamat menyimak video musik ‘Awas!!!’ di bawah ini.
Sumber: Siaran Pers
Editor: Dharma Samyayogi
Tags:
Ash-Shur. Band asal kota kembang pengusung genre gypsy rock bernama Ash-Shur ini memberanikan diri untuk merilis album debutnya yang bertajuk Beware of Cosm
Soundgarden. (Foto: Michael Lavine). Jandanya Chris Cornell, Vicky Cornell telah menyatakan bahwa semua musik almarhum suami dan vokalis Soundgarden itu yan
Rivers Cuomo (Weezer). (Foto: Ben Kaye). Tahun ini album baru Weezer yang diberi judul Van Weezer memang belum dirilis, itu artinya tahun depan dirilisnya.
Pada Selasa (1 Desember) malam lalu, Alice in Chains mendapatkan penghargaan sebagai penerima Founders Award 2020 dari Museum of Pop Culture (MoPop). Ba