Posted on: 04/25/19 at 12:03 pm
Mraz akan membawakan lagu terbaru bersama Dominique, seorang penyanyi-penulis lagu asal Filipina, di konsernya di Manila pada 8 Mei nanti.
Dalam wawancara dengan Push, penyanyi-penulis lagu ini mengungkapkan bahwa dirinya menemukan penyanyi asal Filipina, Reneé Dominique, di YouTube saat Dominique meng-cover lagu Keane “Somewhere Only We Know” dan menghubunginya melalui internet.
Mraz juga mengatakan, mereka telah menulis lagu bersama dan akan membawakan lagu baru itu di konsernya di Manila pada 8 Mei 2019. Kolaborasi mereka yang akan datang tersebut dijadwalkan rilis bulan Mei ini.
Baca Juga: Fans Minta Britney Spears Dibebaskan dari Fasilitas Psikiater
Dalam postingan di Twitter, Dominique yang merupakan lulusan Music Matters mengucapkan terima kasihnya kepada para penggemarnya atas dukungan dan “kata-kata baik” mereka terkait kolaborasinya bersama artis pemenang Grammy Award tersebut.
Tonton video musik terbaru dari Jason Mraz di sini:
Jason Mraz akan tampil di Manila pada 8 Mei di Mall of Asia Arena. Tiket bisa dibeli via SM Tickets.
Keterangan Foto Utama: Jason Mraz menggandeng penyanyi asal Filipina, Reneé Dominique, di lagu terbaru yang akan dibawakan di konsernya di Manila. (Foto via Bandwagon Asia)
Jason Mraz berpose di rumahnya pada 16 Juni 2020 di Oceanside, California. (Foto: AP Photo/Chris Pizzello). Album pop terbaru dari musisi asal Amerika Serik
Jason Mraz. (Foto: Jen Rosenstein). Putaran artis berikutnya yang di waktu setempat akan untuk seri konser virtual Billboard Live At-Home siap menyediakan k
Akhir pekan kemarin grup K-Pop, BTS, tampak mengamini rumor seputar kolaborasi BTS dan Billie Eilish. Pada pesta yang diadakan Variety di Los Ange
Baru-baru ini, penyanyi Halsey memamerkan fotonya bareng Suga BTS usai merilis lagu kolaborasi bertajuk 'SUGA's Interlude', pada Kamis (5/12). Baca juga: Na