Posted on: 10/3/19 at 3:00 pm
Koleksi berisi lima lagu ini menyusul EP Black Star Dancing yang keluar bulan Juni.
Baca juga: Noel Gallagher Akan Dianugerahi Piala BMI President’s Award 2019
Noel Gallagher dan bandnya, High Flying Birds, kembali dengan EP kedua mereka tahun ini, This is the Place. Koleksi berisi lima lagu ini menyusul EP Black Star Dancing yang rilis bulan Juni kemarin.
This Is the Place menampilkan tiga lagu baru dan dua remix. Mantan personil Oasis tersebut sebelumnya telah membagikan cuplikan dari EP ini lewat “A Dream is All I Need to Get By” dan lagu utama, yang versi remix-nya kini juga bisa kita dengar. Koleksi ini dilengkapi dengan versi orisinal dan remix dari “Evil Flower.”
Menurut rilisan persnya, setiap lagu benar-benar berbeda dari yang lainnya, meskipun semuanya menawarkan “rujukan pada iterasi psych yang berbeda.” Benang merahnya yaitu penggunaan vokal wanita pendukung di ketiga lagu.
Baca juga: Noel Gallagher Temukan Albumnya yang Hilang dan Belum Pernah Dirilis di Laci Kaos Kaki!
Saat berbincang dengan stasiun radio Italia Radio 105 Mi Casa, Gallagher lebih lanjut menggambarkan EP ini “sedikit lebih elektronik” dari karya-karyanya sebelumnya. “Ini terdengar seperti acid house/acid house rock dari akhir tahun ’80-an. Terdengar seperti dari Manchester di telinga saya,” imbuhnya. “Banyak orang yang akan membenci EP ini. Karena mereka bodoh.”
This Is the Place dan Black Star Dancing menyusul album studio terakhir band dari tahun 2017, Who Built the Moon?. Streaming EP terbaru dari Noel Gallagher’s High Flying Birds via Spotify di bawah ini.
Daftar Lagu EP This Is the Place:
01. This Is the Place
02. A Dream Is All I Need to Get By
03. Evil Flower
04. This Is the Place (Dense & Pika Remix)
05. Evil Flower (The Reflex Revision)
Keterangan Foto Utama: Noel Gallagher’s High Flying Birds. (Foto: Lawrence Watson)
Tags:
Alternative Rock EP Baru Noel Gallagher Noel Gallagher’s High Flying Birds Psychedelic Rock Rock
Dua band yang dikenal sebagai pengusung gaya emo/modern rock, For Revenge dan Stereo Wall berkolaborasi dalam sebuah lagu yang menyatukan energi dan karakt
Grrrl Gang. (Foto: Carkultera). Setelah lama enggak merilis musik baru, akhirnya trio alternative pop rock asal Yogyakarta, Grrrl Gang kembali menyuguhkan s
Bimo Sulaksono dan Jimi Multhazam. (Foto: dok. The Swinging Terror). The Swinging Terror adalah nama proyekan musik baru besutan duo rocker lawas, yakni Bim
Slank: Ivan, Kaka, Bimbim. (Foto: dok. Slank). Siapa sangka? Band rock legendaris Slank juga telah berhasil meramu vaksin yang siap didistribusikan secara m