Posted on: 12/16/20 at 12:30 pm
Ru-band W atau dikenal dengan Ruben Wailissa adalah seorang penulis lagu sekaligus musisi hip hop yang memulai karier bermusiknya sejak tahun 2012 di kota Masohi, Maluku Tengah. Setelah merilis single ‘Wake Up’ di tahun 2017 dan vakum selama beberapa tahun dikarenakan fokus kerja dan studinya.
Baca juga: Rapper Malang Raggil Suliza Rilis Anthem Untuk Komunitas Kreatifnya, ‘Astep Gang’
Rapper yang juga mahasiswa arsitektur di salah satu universitas di Jakarta ini kembali merilis single terbarunya pada 27 November 2020 yang berjudul ‘Stronger’. Untuk single kali ini, doi mengajak salah satu penyanyi muda bertalenta kelahiran Jakarta bernama Dara Benita Titihalawa atau biasa dikenal sebagai Dara Titihalawa. Penyanyi berusia 20 tahun ini sedang menempuh studi musiknya di Yogyakarta. Selain pandai bernyanyi doi juga pandai memainkan gitar.
Lagu ‘Stronger’ sendiri diangkat dari pengalaman setiap orang yang pernah merasa berada pada fase titik terendah dalam hidup mereka, di mana mereka stuck dan kehilangan arah untuk melangkah maju menuju mimpi-mimpinya. Lirik lagunya sendiri terinspirasi dari rasa sedih putus asa yang sering dirasakan oleh setiap orang. “Don’t you ever stop, stand a little stronger, I’ll hold you tighter you’re amazing you know that” dari potongan lirik tersebut Ru-band W dan Dara Titihalawa mengajak para pendengar untuk bisa bangkit dari keterpurukan, bertahan lebih kuat, membangkitkan rasa semangat dan pantang menyerah untuk menjalani hidup. Menariknya terdapat perpaduan dua bahasa yaitu bahasa Indonesia dan Inggris yang memberikan kesan penggunaan multibahasa yang baik, dibalut dengan penggunaan diksi yang mudah dimengerti serta easy listening.
Lagu ini ditulis oleh Ru-band W dan Dara dengan mengusung genre Hip Hop bergaya Lo-Fi dengan vibe Chill yang diproduseri oleh Lazy Beat yaitu salah satu beatmaker yang berasal dari Alor, Nusa Tenggara Timur. Proses recording dibantu oleh Astom Tomalima dan untuk mixing dan mastering dikerjakan oleh dramer Nicko Prabowo yang tergabung dalam band GAZT bersama kakaknya Widi Vierratale serta band hardcore Divide dan band metal Straightout.
Baca juga: Single ‘Somedays’ Dirilis GAZT, Duo Grup: Widy (Vierratale) dan Nicko (Divide)
Single ini dapat dinikmati di berbagai digital music platform seperti Spotify, Apple Music, Deezer, dan YouTube, serta untuk offical lyric video sudah bisa dinikmati di kanal YouTube Ruben Wailissa sejak 6 Desember 2020. Selamat mendengarkan, bray.
Sumber: Siaran Pers
Editor: Dharma Samyayogi
Tags:
Talenta-talenta dari Asia terus meningkat, menunjukkan bahwa mereka lebih dari sekadar penulis lagu dan performer, tetapi artis yang selalu bersemangat ter
Dr Dre. (Foto: dok. Dr Dre). Dr. Dre dilarikan ke RS dan masuk ke ruang ICU pada hari Senin, 4 Januari 2021 setelah terdiagnosa menderita aneurisma otak dan
MF DOOM (Foto: dok. MF DOOM). MF DOOM, rapper dan produser kelahiran Inggris yang dikenal dengan persona "penjahat super" yang gemar mengenakan topeng, seor
John Fletcher. (Foto: Gilbert Carrasquillo/Getty Images). John Fletcher, salah satu pendiri grup pionir hip-hop Whodini, meninggal dunia pada usia 56 tahun.